Dewa United Motorsport Mendominasi Putaran Ketiga Sprint Rally

Tim yang mengirim tujuh pereli berhasil mendominasi klasemen dengan mengumpulkan 30 poin. Mereka dibagi menjadi dua kelompok: Kelompok A, yang terdiri dari Tb Adhi (berlaga di kelas RC3), Bintang Barlean (M1), E. Adwitya Amandio (F3), dan Indie Fiancoko (R2); serta Kelompok B, yang ditempati oleh Andi Yusrizal (M1), Krishna Adiyasa (F2), dan Bambang Hutomo (R1).

Pada Special Stage 1 (SS1), Tb Adhi balapan dengan Ford Fiesta Rally3 mencatat waktu 03 menit 53,5 detik, unggul 1,2 detik dari pasangan pereli Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI), Ryan Nirwan dan Adi Indiarto (RC2) dengan mobil Toyota GR Yaris Rally2 baru mereka.

Moreno NST bersama co-driver Hendi Reeve A (RC2) dari tim 73 GARAGE, meraih posisi ketiga setelah mengendarai Skoda Fabia Rally2 evo.

Sementara pada Special Stage 2 (SS2), Ryan Nirwan dan Adi Indiarto berhasil membalikkan keadaan dengan waktu terbaik 03 menit 49,3 detik. Tb Adhi dan M Fahrezi Fadh kalah 0,3 detik dan harus puas sebagai runner up. Moreno NST tetap bertahan di posisi ketiga dengan waktu 03 menit 52,6 detik.

Dari hasil gabungan SS1 dan SS2, Tb Adhi dan M Fahrezi Fadh memimpin dengan waktu tercepat 07 menit 43,1 detik, diikuti oleh Ryan Nirwan dan Adi Indiarto dengan selisih tipis 0,9 detik.

Namun, situasi berubah di Special Stage 3 (SS3) dimana Tb Adhi tertinggal tiga detik. Hal serupa terjadi di SS4, sehingga Tb Adhi kalah 5 detik dari Ryan yang totalnya mencetak waktu 15 menit 08,9 detik.

Para perwakilan tim merasa puas dengan hasil ini, terutama Team Director, Kusuma Bagya, yang turut serta sebagai navigator. Ia memberikan pujian untuk penampilan Tb Adhi, yang meskipun hanya meraih posisi runner-up di kelas elite, tetapi menunjukkan penampilan yang impresif di SS1 dan SS2.

Source link