portal terpopuler,prabowo subianto yang humanis,berani dan tegas
Berita  

Gus Yahya: Jika Yenny Wahid Masuk TKN Ganjar-Mahfud, Harus Mundur dari PBNU

Gus Yahya: Jika Yenny Wahid Masuk TKN Ganjar-Mahfud, Harus Mundur dari PBNU

Selasa, 31 Oktober 2023 – 16:50 WIB

Jakarta – Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya angkat suara tentang kabar Yenny Wahid yang bergabung menjadi Dewan Penasihat dalam Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Kata Gus Yahya, warga Nahdliyyin yang merupakan pengurus PBNU harus mengajukan cuti bahkan mengundurkan diri jika tergabung dalam tim sukses pasangan calon presiden dan calon wakil presiden. Hal ini disebabkan adanya aturan-aturan tertentu mengenai pengurus di PBNU.

“Jika posisinya resmi (pengurus PBNU menjadi tim sukses), dia harus cuti atau bahkan harus mundur. Jika posisinya resmi, tergantung nanti ada kategori-kategori dalam aturan yang kami miliki,” kata Gus Yahya kepada wartawan, Selasa, 31 Oktober 2023.

Namun, menurut Gus Yahya, jika statusnya bukan sebagai pengurus PBNU, pihaknya tidak bisa melarang hak pribadi seseorang menjadi bagian tim sukses capres-cawapres tersebut.

“Tapi, jika hanya pribadi saja, tidak jadi masalah di PBNU, sebagai warga negara, kita tidak bisa menghalanginya kan,” jelasnya.

Lebih lanjut, Gus Yahya mengatakan bahwa pihaknya akan meminta konfirmasi kepada Yenny Wahid mengenai statusnya. Apakah benar Yenny Wahid sudah bergabung dengan TPN Ganjar-Mahfud atau tidak.

“Kita akan menanyakan nanti. Saya belum mendapatkan informasinya itu (Yenny Wahid bergabung TPN Ganjar-Mahfud), jika itu resmi dan memang masuk dalam kategori yang ada dalam aturan yang kita miliki, maka kita akan melaksanakan aturan tersebut sebagaimana mestinya,” kata Gus Yahya.

Sebelumnya dilaporkan, Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, yaitu Arsjad Rasjid mengatakan bahwa Yenny Wahid, putri dari Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), akan bergabung dengan TPN setelah secara resmi menyatakan dukungannya.

Yenny Wahid akan menjadi Dewan Penasihat dalam TPN Ganjar-Mahfud bersama dengan Ketua DPP PDIP, Puan Maharani.

“Jadi mbak Yenny akan bergabung, itu dalam struktur Tim Pemenangan Nasional, dan beliau akan duduk di dewan penasihat bersama dengan mbak Puan,” kata Arsjad Rasjid kepada wartawan di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat, 27 Oktober 2023.

Arsjad juga mengatakan bahwa akan ada tokoh-tokoh lain yang akan mendukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Nantinya, tokoh-tokoh tersebut juga akan bergabung dalam TPN Ganjar-Mahfud.

“Jadi ini adalah simbol-simbol bagaimana pemimpin-pemimpin Indonesia, dan nanti ada yang lain-lain, jadi itulah bagaimana kita memastikan satu hati bersama,” katanya.

Halaman Selanjutnya “Kita akan menanyakan nanti. Saya belum mendapatkan informasinya itu (Yenny Wahid bergabung TPN Ganjar-Mahfud), jika itu resmi dan memang masuk dalam kategori yang ada dalam aturan yang kita miliki, maka kita akan melaksanakan aturan tersebut sebagaimana mestinya,” kata Gus Yahya.

Exit mobile version