Sabtu, 7 September 2024 – 18:08 WIB
Jakarta, VIVA – Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto bertemu dengan Raja Malaysia, Yang Maha Mulia Seri Paduka Baginda Yang Di-Pertuan Agong, Sultan Ibrahim. Pertemuan ini bertujuan untuk membahas seputar penguatan kerjasama pertahanan dan berbagai isu strategis lain yang bakal terus berkesinambungan antara Indonesia dan Malaysia.
Baca Juga :
RK di Depan Warga Betawi: Saya dan Pak Prabowo Bestie, Gampang Kalau Ada Apa-apa
Prabowo menyampaikan penghargaanya kepada YM Sultan Ibrahim karena sambutan hangat dan keramahtamahan yang diberi kepada Indonesia sebagai negara sahabat yang memiliki hubungan yang erat antara kedua negara.
Baca Juga :
Pramono Anung soal Hubungannya dengan Prabowo: Secara Pribadi Sangat Baik
Sebagai dua negara serumpun yang memiliki hubungan spesial, Kemhan RI berkomitmen untuk menggali potensi kerjasama kedua negara khususnya dalam bidang pertahanan serta mengharapkan diskusi yang konstruktif pada pertemuan kali ini.
“Saya menghargai hubungan kuat antara kedua negara kita dan akan terus berusaha meningkatkan kerjasama, terutama dalam bidang pertahanan. Saya menghargai harapan baik anda dan berharap kemitraan kita terus berkembang untuk kepentingan bersama,” kata Prabowo, Sabtu, 7 September 2024.
Baca Juga :
Prabowo Kunker ke Kamboja, Bahas Kolaborasi untuk Pembangunan ASEAN
Dalam kerangka kerjasama pertemuan General Border Committee (GBC) Malindo, terkait kemitraan di bidang keamanan pada daerah-daerah perbatasan, Indonesia berharap pertemuan yang bakal datang pada GBC Malindo ke-44 bisa mengukuhkan kembali komitmen dan kerjasama antara kedua negara dari segi keselamatan, keamanan dan kemakmuran di kawasan.
Adapun kunjungan ini dilakukan setelah serangkaian kegiatan kunker ke beberapa negara, yaitu Brunei Darussalam, Laos, dan Kamboja untuk bertemu para pemimpin negara tersebut, serta kunjungan tidak resmi ke Thailand untuk menemui eks Perdana Menteri Thaksin Shinawatra dan PM Thailand yang baru Paetongtarn Shinawatra.
Malaysia Iri PSSI Gercep Rekrut Mees Hilgers dan Eliano Reijnders
Sikap Federasi Sepakbola Indonesia (PSSI) yang gerak cepat (gercep) dalam merekrut pemain keturunan baru untuk Timnas Indonesia, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.
VIVA.co.id
7 September 2024