portal terpopuler,prabowo subianto yang humanis,berani dan tegas
Berita  

Pengemudi Pajero di PIK 2 Terancam 6 Tahun Penjara Setelah Seruduk Towing

Pengemudi Pajero di PIK 2 Terancam 6 Tahun Penjara Setelah Seruduk Towing

Sabtu, 23 Maret 2024 – 16:41 WIB

Tangerang – Polres Metro Tangerang Kota menerapkan Pasal 310 ayat 4 atas kasus kecelakaan maut yang melibatkan pengemudi Pajero berinisial FN, di Jalan MH Thamrin, Jembatan Tokyo PIK 2, Kosambi, Kabupaten Tangerang. Dalam peristiwa itu, 2 orang tewas lantaran mengalami luka serius di bagian kepala.

Kasi Humas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Aryono mengatakan, pengendara Pajero akan dikenakan Pasal 310 ayat 4 dalam hal kecelakaan sebagaimana dimaksud pada ayat (3) yang mengakibatkan orang lain meninggal dunia.

“Dikenakan pasal 310, yang mengakibatkan orang lain meninggal dunia dipidana dengan pidana penjara paling lama 6 tahun,” katanya Sabtu, 23 Maret 2024.

Ia melanjutkan, pengendara FN juga telah melakukan proses pemeriksaan narkotika, yang mana hasilnya, ia tidak terpengaruh narkoba saat sedang berkendara.

“Pengemudi sudah kita periksa, hasilnya tidak terpengaruh minuman alkohol dan juga negatif narkotika. Namun, kasus ini masih dalam proses penyelidikan untuk mencari tahu penyebab kecelakaan di area jembatan tersebut,” ujar Aryono.

Diketahui, dua pria meninggal dunia saat sedang membantu menaikkan mobil ke towing di Jalan MH Thamrin, Jembatan Tokyo PIK 2, Kosambi, Kabupaten Tangerang, Sabtu, 23 Maret 2024.

Peristiwa pada pukul 01.30 WIB ini, bermula saat pengemudi Pajero dengan nomor polisi B-999-FNY tidak mampu mengendalikan laju kendaraannya saat melewati turunan jembatan Tokyo, PIK 2.